Wednesday, July 10, 2019

Telepon Alamat SMA Negeri 6 Surabaya + Ekstrakurikuler

SMAN 6 Surabaya merupakan salah satu Sekolah Menengah Atas Negeri yang ada di Kota Surabaya di bawah naungan Kemdikbud. Terletak di jantung Kota Surabaya, tepatnya di Jl. Kusuma Bangsa No.21 Kelurahan Embong Kaliasin Kecamatan Gubeng.

SMA Negeri 6 Surabaya

Profil Singkat SMAN 6 Surabaya

Nama: SMA Negeri 6 Surabaya
NPSN: 20532260
Alamat: Jl. Gubernur Soeryo No. 11, Surabaya 60271
Desa/Kelurahan: Embong Kaliasin
Kecamatan: Gubeng
Status: Negeri
Telepon: 031-5345974
Faks: 031-5482814
Email: smanamsurabaya@yahoo.com
Website: sman6sby.sch.id

Program Unggulan SMAN 6 Surabaya

Selain program akademik yang wajib diikuti oleh para peserta didik, SMAN 6 Surabaya juga mengadakan beberapa program unggulan / ekstrakurikuler yang bisa diikuti guna menunjang bakat peserta didiknya, di antaranya: Fokus Belajar, School Parenting Motivation, PMR, Pramuka, Teater Kedok, Tim Olimpiade (Fisika, Biologi, Kimia, Komputer, Matematika, Kebumian, Astronomi, Ekonomi/Akuntansi), Karya Ilmiah Remaja (KIR), Sie Kerohanian (Islam, Kristen Protestan, Kristen Katolik), English Study Club (ESC), Pecinta Alam, Paskibraka, Majalah Kreasi Siswa (Makrisa), Perisai Diri, Sepak Bola / Futsal, Bola Basket, Bola Voli, Cheersleaders, ECK (Bahasa Jepang), DLS (Bahasa Jerman), Paduan Suara (Sixers Voices), Sie Kerohanian Hindu (SKH), Broadcasting, Mading, Sinematografi, Yosakoi, P2KB, Eco School.

Prestasi SMAN 6 Surabaya

Berikut ini beberapa prestasi yang pernah diraih oleh SMAN 6 Surabaya baik tingkat kota, provinsi, nasional, maupun internasional:
  • Juara 1 Pemuda Pelopor Keselamatan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (2012) Dephub Kota Surabaya
  • Juara 1 Workshop Seni Macapat (2014) Disbudpar Kota Surabaya
  • Juara 1 Turnamen Bola Voli Putra SIS CUP (2014)
  • Juara 1 Kejurnas Senam Remaja (2015)
  • Juara 1 Semanggi 2015 (Animasi Digital)
  • Juara 1 Kejuaraan Karate O2SN (2015)
  • Juara 1 Surabaya Young Scientist Competition (CYS) 2016
  • dan masih banyak lagi
Adapun perihal info pendaftaran siswa baru, selengkapnya bisa langsung berkunjung ke sekolah terkait, mengakses laman resmi / kontak yang kami cantumkan sebelumnya, atau melalui PPDB Surabaya.

Referensi:
sekolah.data.kemdikbud.go.id
profilsekolah.dispendik.surabaya.go.id

Beberapa tempat/lokasi yang berdekatan dengan SMAN 6:
  • Balai Pemuda Surabaya
  • SMA Trimurti Surabaya
  • Monumen Gubernur Suryo
  • Monkasel Surabaya
  • Tunjungan Plaza Surabaya
Baca juga info bermanfaat sebelumnya, SMAN 5 Surabaya.

Itulah tadi profil singkat SMAN 6 Surabaya. Semoga ada guna yang bisa diambil dan menjadi informasi yang bermanfaat. Terimakasih atas kunjungannya dan membaca posting di Blog Info Surabaya.