Saturday, September 21, 2013

Lomba Desain Poster 2013 BKKBN Jatim

Lomba Desain Poster 2013 BKKBN Jatim ~ Info Surabaya | Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional Provinsi Jawa Timur (BKKBN Jatim) menggelar lomba desain poster khusus untuk warga Jatim dengan berbagai kategori yang bisa diikuti mulai tingkat anak-anak sampai remaja (maks 24 tahun).

Pelaksanaan Lomba Poster tahun ini, dimulai pada tanggal 20 September sampai dengan 01 Oktober 2013.

Lomba Desain Poster 2013 BKKBN


Ketentuan dan Persyaratan Lomba Poster BKKBN Jatim 2013

Kategori Peserta Lomba Poster
  • Kategori I : Usia s.d 13 *
  • Kategori II : Usia 14 s.d 17 *
  • Kategori III : Usia 18 s.d 24 *
* Peserta harus berdomisili di Provinsi Jawa Timur

Tema Poster

Tema : Generasi Berencana: Yang Muda, Yang Berencana
Sub Tema : Menikah di usia ideal, di atas 20 th bagi wanita, di atas 25 th bagi laki-laki

Format dan Syarat Poster

  • Peserta harus berdomisili di Provinsi Jawa Timur (dibuktikan dengan KTP/KTM/Kartu Pelajar/SIM saat pengambilan hadiah)
  • Bagi yang menggunakan computer, desain poster dibuat dalam format JPG, resolusi 72 pixel/inch dengan ukuran 50 x 70 cm (B2) lalu gambar tersebut di upload ke http://bkkbnjatimcompetition.com
  • Bagi yang menggunakan manual dibuat dengan ukuran 50 x 70 cm (B2) lalu di belakang kertas ditulis nama, jenis kelamin, umur, kategori lomba, alamat, e-mail, no HP, Foto Kopi KTP/SIM/Kartu Pelajar/Kartu Mahasiswa lalu dikirim ke Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Timur, Jl. Airlangga 31 – 33 Surabaya
  • Poster dan hak publikasi poster yang dikirim sepenuhnya menjadi hak milik BKKBN serta berhak menggunakan karya poster tersebut dimanapun dan kapanpun untuk kepentingan sosialisasi program Kependudukan dan KB.
  • Bagi Pemenang (Poster Digital) wajib menyiapkan file asli (mentah) nya ke CD/DVD saat diminta waktu penyerahan hadiah

HADIAH

Tingkat Provinsi
Juara I semua kategori
  • Piala/Trophy
  • Piagam Penghargaan
  • Uang tunai Rp. 2.500.000,-
Juara II semua kategori
  • Piala/Trophy
  • Piagam Penghargaan
  • Uang tunai Rp. 1.500.000,-
Juara III semua kategori
  • Piala/Trophy
  • Piagam Penghargaan
  • Uang tunai Rp. 1.000.000,-
Tingkat Nasional
Juara I semua kategori
  • Piala Bergilir dari Ibu Negara RI.
  • Piala Tetap dari Kepala BKKBN dari SIKIB.
  • Piagam Penghargaan dari Kepala BKKBN
  • Tabungan pembinaan senilai @ Rp. 25.000.000,-
Juara II semua kategori
  • Piala Bergilir dari Ibu Negara RI.
  • Piala Tetap dari Kepala BKKBN dari SIKIB.
  • Piagam Penghargaan dari Kepala BKKBN
  • Tabungan pembinaan senilai @ Rp. 20.000.000,-
Juara III semua kategori
  • Piala Tetap dari Kepala BKKBN dari SIKIB.
  • Piagam Penghargaan dari Kepala BKKBN
  • Tabungan pembinaan senilai @ Rp. 15.000.000,-
Selengkapnya bisa dilihat di bkkbnjatimcompetition.com

Lihat juga info tentang Lenmarc Playland Carnival.

Itulah tadi posting singkat tentang Lomba Poster 2013 BKKBN. Semoga ada guna yang bisa diambil dan menjadi informasi yang bermanfaat. Terimakasih atas kunjungannya dan membaca posting di Blog Info Surabaya. Wassalam.